Tersisa 44 Catridge

- Selasa, 2 Juni 2020 | 19:18 WIB
SUDAH DIFUNGSIKAN: Alat TCM yang berada di RSUD dr Abdul Rivai Tanjung Redeb mulai difungsikan untuk pemeriksaan sampel Covid-19.
SUDAH DIFUNGSIKAN: Alat TCM yang berada di RSUD dr Abdul Rivai Tanjung Redeb mulai difungsikan untuk pemeriksaan sampel Covid-19.

TANJUNG REBED - Tes Cepat Molekuler (TCM) di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) dr Abdul Rivai sudah beroperasi. Sebanyak 16 sampel pasien pun sudah di tes swab, dengan hasilnya negatif.

Kepala Dinas kesehatan (Dinkes) Berau, Iswahyudi menuturkan,  16 pasien tersebut di antaranya merupakan pelaku perjalanan dan KN (Berau 1) yang juga diperiksa menggunakan TCM. “Hasilnya negatif (KN) dan dinyatakan sembuh,” kata Iswahyudi, Minggu (31/5) lalu.

Dengan telah ditesnya 16 pasien, sisa cartridge untuk TCM pun tersisa 44 buah. Sehingga pihaknya berencana bakal mengajukan mengajukan penambahan cartridge ke Kementerian Kesehatan jika mulai menipis. “Kami berharap begitu cartridge kurang akan langsung disuplai,” ujarnya.

Saat ini, terdapat dua rumah sakit yang bisa menyuplai catridge untuk kebutuhan di Berau. Yaitu Rumah Sakit Abdul Wahab Syahrani, Samarinda dan Rumah Sakit Kondoso, Balikpapan.

“Jika belum mendapat kiriman dari pusat. Sampel bisa dikirim kedua rumah sakit tersebut,” ujarnya.

Dalam pengoperasiannya, TCM juga masih difokuskan untuk pemeriksaan sampel para orang dalam pemantauan (ODP) dan pasien dalam pengawasan (PDP).

Perlu diketahui, alat TCM merupakan alat yang biasanya digunakan bagi pasien penderita Tuberkolosis (TB).  Melalui pemeriksaan dahak pasien dengan amplifikasi asam nukleat berbasis cartridge.

“Hasil tes TCM ini dapat diketahui dalam waktu kurang dari dua jam. Untuk menentukan pasien positif maupun negatif,” pungkas Iswahyudi. (*hmd/arp)

Editor: uki-Berau Post

Tags

Rekomendasi

Terkini

Disediakan Duit Rp 800 Juta untuk Tugu PKK Bontang

Selasa, 19 Maret 2024 | 08:15 WIB

Kapolda-Pangdam  Blusukan Salurkan Bansos

Senin, 18 Maret 2024 | 19:42 WIB

Itulah Hakim Progresif

Senin, 18 Maret 2024 | 09:54 WIB
X