UTAMA | PONTIANAK | KRIMINAL | DAERAH

PONTIANAK

Jumat, 10 November 2023 12:06
Wali Kota Nilai Tiga Nama Calon Pj Wali Kota Pontianak Layak dan Mampu
Edi K

 Wali Kota Pontianak, Edi Rusdi Kamtono menilai tiga nama calon penjabat wali kota yang diusulkan DPRD merupakan hasil kajian legislatif. Secara keseluruhan dia menilai ketiga calon tersebut mampu dan cakap dalam menjalankan roda pemerintahan Pontianak selama satu tahun kekosongan masa jabatan kepala daerah.

“Tiga nama untuk calon penjabat wali kota Pontianak sudah diajukan oleh DPRD. Ketiga nama itu berasal dari pejabat Pemerintah Provinsi Kalbar,” kata Edi. Ketiga nama itu adalah Rita Hastarita yang kini menjabat sebagai Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan, Mahmuda sebagai Kepala Bappeda dan Linda Purnama yang kini menjabat sebagai Asisten I Provinsi Kalbar Linda Purnama. Dari ketiga nama tersebut, Edi melihat semuanya cocok dan mampu menjalankan roda Pemerintahan Kota Pontianak. 

Edi mengatakan mampu dikarenakan ke tiga pejabat ini sudah menjabat sebagai ASN selama 20 tahun ke atas. Kemudian jabatan mereka sudah eselon II A. Sebagai penjabat wali kota, tugasnya menjalankan program pemerintah yang sudah disusun dan disepakati oleh Pemkot Pontianak bersama DPRD. Saat ini APBD murni untuk tahun depan tengah dibahas. Di dalam pembahasan APBD 2024 sudah tersusun semua program yang bakal dijalankan. 

Artinya siapapun penjabat wali kota terpilih, mereka tinggal menjalankan apa yang sudah disepakati Pemkot Pontianak bersama DPRD Pontianak. “Penjabat wali kota tinggal esksekusi saja,” kata Edi. Dalam rencana APBD 2024, tentunya masih seputaran tiga bidang, yaitu infrastruktur, pendidikan dan kesehatan. Meski demikian beberapa rencana program untuk pemberdayaan masyarakat juga akan digelontorkan melalui beberapa OPD. 

Harapanya dengan adanya program yang banyak menyentuh masyarakat, maka harapan Edi dapat berpengaruh pada semua sektor. Perekonomian tumbuh baik, begitupula dengan program lain yang sudah direncanakan kesemuanya mesti bisa dimaksimalkan.

Ini menjadi tugas penjabat wali kota ke depan. Bagaimana bisa merangkul semua OPD sehingga sinergi dari program yang sudah direncanakan di tahun ini bisa berjalan dengan baik di tahun depan.DPRD Kota Pontianak telah mengusulkan tiga nama calon penjabat Wali Kota Pontianak di Kementerian Dalam Negeri. Ketiga nama itu merupakan para pejabat eselon II d ilingkungan Pemerintah Provinsi Kalbar dengan insial RH, MD, dan LP. 

"Kami sudah menerima surat edaran Menteri Dalam Negeri pada 29 Oktober 2023 terkait usulan penjabat Wali Kota Pontianak. Ketiga nama itu sudah kami usulkan dan berkasnya sudah dibawa ke Mendagri oleh Sekwan DPRD Pontianak," ujar Ketua DPRD Kota Pontianak Satarudin, Senin (6/11). 

Ada tiga nama diusulkan DPRD untuk penjabat Wali Kota Pontianak. Ketiga nama itu merupakan pejabat eselon II di Pemprov Kalbar. Mereka berinisial RH, MD dan LP. Saat ini berkas tiga nama sudah diusulkan ke Mendagri."Sekwan pun sudah berangkat  ke Kemendagri," katanya. Dalam pengusulan nama tersebut pihaknya sudah melalui pertimbangan matang. Artinya tidak sembarangan.

Sebab Kota Pontianak ini merupakan barometer Kalbar. Sehingga yang memimpin nanti mesti paham betul dengan semua persoalan disemua bidang. Dari ketiga nama usulan DPRD semua dipandang layak untuk menjabat sebagai penjabat wali kota. Ia juga tidak mempermasalahkan siapa yang bakal menjadi penjabat wali kota pengganti Edi Rusdi Kamtono yang mengakhiri masa jabatan pada 23 Desember 2023. (iza)

loading...

BACA JUGA

Sabtu, 02 Desember 2023 20:10

Pontianak Pimpin IPM Tertinggi di Kalimantan Barat

Kota Pontianak berhasil mendongkrak Indeks Pembangunan Manusia (IPM) di tahun 2023…

Minggu, 26 November 2023 00:41

Lima Tahun Terakhir Sawit Berkembang Pesat di Ketapang

 Asisten Setda Bidang Perekonomian dan Pembangunan, Syamsul Islami, membuka focus group…

Jumat, 24 November 2023 16:33

Feri Penyeberangan di Pontianak Sudah Kembali Beroperasi

Kepala Dinas Perhubungan Kota Pontianak, Trisna Ibrahim mengungkapkan, kejadian hanyutnya kapal feri,…

Selasa, 21 November 2023 10:56

Pemkot Pontianak Kebut Program Pengentasan Toilet tak Layak

Pemerintah Kota Pontianak masih memiliki PR dalam pengentasan wilayah kumuh yang jumlahnya…

Selasa, 14 November 2023 00:18

UHC Pontianak 85 Persen

KEPALA Dinas Sosial (Kadinsos) Kota Pontianak Trisnawati mengungkapkan bahwa Pemerintah Kota…

Minggu, 12 November 2023 11:17

Pagar Dianggap Terlalu Tinggi, DPRD Kalbar Kritik Proyek Pembangunan Areal Gedung Dewan

Anggota DPRD Kalbar, Martinus Sudarno mengkritik pembangunan pagar, halaman dan parkiran…

Minggu, 12 November 2023 11:08

Aplikasi Kencan Sesama Jenis Memakan Korban Laki-laki 17 Tahun di Pontianak

 Aplikasi pertemanan kerap disalahgunakan. Sebut saja seperti Michat yang kerap digunakan…

Minggu, 12 November 2023 10:39

Hadapi Agenda Nasional, Kapolda Kalbar Minta Perkuat 3 Pilar

Kapolda Kalimantan Barat, Irjen Pol Pipit Rismanto menekankan pentingnya sinergitas…

Minggu, 12 November 2023 10:36

Turunkan Angka Kemiskinan Ekstrem, Pontianak Dapat Insentif Fiskal

 Sukses menurunkan angka kemiskinan ekstrem berhasil mengantarkan Kota Pontianak menyandang…

Minggu, 12 November 2023 10:33

Proyek Pagar dan Parkiran di Gedung DPRD Kalbar

anggota DPRD Kalbar, Martinus Sudarno melontarkan protes kerasnya terkait Pembangunan Pagar,…

Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers