UTAMA | PONTIANAK | KRIMINAL | DAERAH

DAERAH

Jumat, 11 November 2022 12:38
Semangat Anak Pulau untuk Sekolah Meningkat
SOSIALISASI: Kegiatan sosialisasi dari KPAD di SD Negeri 7 Desa Pelapis, Kecamatan Kepulauan Karimata. DANANG PRASETYO/PONTIANAK POST

Semangat anak-anak untuk belajar mengenyam pendidikan di sekolah yang berada di Desa Pelapis, Kecamatan Kepulauan Karimata perlahan mulai meningkat. Walau saat ini kondisinya dengan segala keterbatasan tidak menyurutkan semangat mereka. Hal tersebut diungkapkan Pelaksana tugas Kepala SD Negerii 7 Desa Pelapis, Hidayattullah, kepada Pontianak Post, beberapa waktu lalu.

Hidayatullah yang sejak 2019 lalu menjadi guru ini menjelaskan, untuk jumlah siswanya sendiri saat ini hanya 31 orang. Hal tersebut, menurutnya, tidak terlepas dari jumlah penduduk di desa tersebut.

“Alhamdulillah kalau di sini (Pelapis, Red) walau berada di kepulauan, antusias belajar mereka antusias sekali. Apalagi kalau ada tamu-tamu dari luar datang, di antaranya Indonesia mengajar atau kegiatan sosial teman-teman dari luar tentang pendidikan,” lanjutnya.

“Untuk jumlah siswa karena ini Dusun Raya jumlah orangnya tidak terlalu banyak, jadi siswanya pun tidak terlalu banyak, ini ada 31 orang,” sambung dia.

Walau demikian, semua ruang belajar dari kelas satu sampai enam terisi semua. “Untuk kelasnya dari satu sampai enam Alhamdulillah terisi semua. Walau sedikit-sedikit siswanya dari kelas satu sampai enam tidak ada yang kosong terisi semua,” kata dia.

 

Ia menceritakan, perkembangan siswa minat belajar di sekolah sejak 2010 sampai 2019 hingga saat ini tentu mengalami perubahan. Diakui dia, tidak ada lagi anak sekolah yang ikut ke laut mencari ikan.

“Perkembangan siswa dari tahun 2010 berdasarkan cerita temen-teman mencari ikan di laut anak-anak dilibatkan. Tetapi kalau sekarang tidak ada lagi, dari saya masuk tahun 2019 Alhamdulillah anak-anak tidak ada lagi yang ikut ke laut kalau jam-jam pagi sekolah,” jelasnya.

Namun, lanjut dia, pada saat tertentu anak-anak tetap ikut mengangkut ikan dari bibir pantai, untuk membantu orang tua mereka mengangkut hasil tangkapan laut. Dalam hal ini, pihak sekolah juga telah melakukan upaya pertemuan bersama orang tua siswa menyampaikan pemahaman, agar anak-anak mereka pentingnya pendidikan.

“Tetapi kalau ikannya banyak kadang hanya pergi ke pantai untuk mengangkut ikannya dari tepi pantai, seperti ikan teri untuk direbus. Jadi kami menyampaikan pemahaman kepada wali murid orangtua siswa saya sampaikan Alhamdulillah, yang ikut orangtuanya ke laut tidak ada lagi,” kata dia. (dan)

loading...

BACA JUGA

Selasa, 03 Oktober 2023 23:49

Dekranasda Kalbar Kenalkan Batik Tulis Khas Ketapang

PELAKSANA Harian (Plh) Sekretaris Daerah (Sekda) Kalimantan Barat Alfian menjadi…

Selasa, 03 Oktober 2023 14:01

Investor Malaysia Siap Impor Ikan dari Pemangkat dan Paloh

 Sejumlah pengusaha asal Malaysia yang dipimpin Wan Hussin Wan Ali Ben Yahya…

Selasa, 03 Oktober 2023 13:58

Pengadaan Akses Jalan Bandara Singkawang Terhambat

 Percepatan Pembangunan Bandar Udara Singkawang terus dilakukan oleh Pemerintah Kota…

Senin, 02 Oktober 2023 14:31

Kinerja Pemkab Kayong Utara Dinilai Baik oleh Inspektorat Kalbar

Penjabat (Pj) Bupati Kayong Utara, Romi Wijaya menghadiri kegiatan Pemeriksaan…

Senin, 02 Oktober 2023 14:20

Serikat Perempuan Belajar tentang Kopi

 Sekitar 20 orang perempuan yang tergabung dalam Serikat Perempuan Kabupaten Kayong…

Sabtu, 30 September 2023 02:10

Tiga Hari Hilang di Kebun Durian, Warga Landak Ditemukan Meninggal Dunia

 Warga Desa Kuala Behe, Kecamatan Kuala Behe, Kabupaten Landak ditemukan meninggal dunia…

Sabtu, 30 September 2023 02:07

Jatuh dari Kapal, Penumpang KM Bintang Grup Hilang di Perairan Terentang Kubu Raya

 Diduga jatuh dari Kapal KM Bintang Grup, seorang penumpang, Muhammad Qoyirul Ivan…

Sabtu, 30 September 2023 02:04

Karhutla Kembali Melanda Kayong Utara, Kabut Asap pun Menebal

 Kebakaran hutan dan lahan (Karhutla) kembali terjadi di Kabupaten Kayong Utara yang…

Sabtu, 30 September 2023 02:03

Si Manis Gula Nipah untuk Keberlanjutan Ekosistem Mangrove

 Siapa yang tak kenal dengan nipah? Tumbuhan dengan nama Latin Nypa…

Sabtu, 30 September 2023 02:01

Rp6.1 Triliun Untuk APBD 2024 ? Legislatif-Eksekutif Masih Alot Bahas Pendapatan

Tim Eksekutif dan Legislatif DPRD Kalbar melakukan penyusunan bersama APBD tahun anggaran…

Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers