Kalbar Terima 8.780 Vial Vaksin Tahap Dua

- Rabu, 24 Februari 2021 | 12:33 WIB
ilustrasi
ilustrasi

Kepala Dinas Kesehatan Kalbar Harisson mengungkapkan, saat ini Kalbar akan memasuki program vaksinasi tahap dua. Jika tahap satu sasarannya tenaga kesehatan, untuk tahap kedua sasarannya adalah para lansia dan orang-orang yang berhubungan dengan pelayanan publik secara langsung. Untuk tahap kedua termin pertama Kalbar bakal mendapat alokasi sebanyak 8.780 vial vaksin sinovac dari pemerintah pusat. Vaksin tersebut direncanakan tiba di Kalbar Rabu (24/2).

“Vaksin ini buatan Bio Farma, satu vial itu berisi 10 dosis. Jadi ini alokasinya untuk 87.800 orang. Kami memang dapatnya secara bertahap,” katanya kepada awak media, Selasa (23/2).  Kemudian dari 8.780 vial vaksin ini, diberikan khusus kepada lansia yang berada di ibu kota Kalbar. Secara keseluruhan lansia yang bakal mendapat program vaksinasi ditargetkan sebanyak 17.803 orang. “Target ini sudah dibuat Kemenkes. Kemudian petugas pelayan publik ada 28.172 orang, jadi total semua ada 45.975 orang,” jelasnya.

Khusus untuk lansia, harus mendaftar terlebih dahulu atau didaftarkan oleh keluarga melalui website pontianak.kemkes.go.id. Setelah mendaftar, para lansia ini kemudian akan direkap oleh Dinas Kesehatan, Kota Pontianak. Sementara untuk petugas layanan publik, yang bakal divaksin mulai dari wakil rakyat, pejabat negara, tokoh agama, pedagang pasar, guru, TNI-Polri, Satpol PP, ASN dan pelayan publik yang lain.

“Namun karena keterbatasan vaksin, Kemenkes sudah memberikan arahan masing-masing kelompok dari pelayan publik diberikan persentasenya. Jadi tidak semua bisa divaksin, vaksinasi akan dilakukan bertahap sesuai dengan vaksin yang datang,” ujarnya. Menurut Harisson, setelah vaksin datang hari ini, segera akan didistribusikan dan dilaksanakan untuk vaksinasi tahap dua. Adapun target selesainya program vaksinasi tahap dua termin pertama ini pada bulan Maret mendatang. “Bulan Maret selesai dan nanti kita akan masuk termin kedua, sesuai dengan datangnya vaksin, karena memang vaksin ini datangnya sedikit-sedikit,” pungkasnya.(bar)

Editor: izak-Indra Zakaria

Rekomendasi

Terkini

Balap Liar Mulai Resahkan Warga Sukadana

Rabu, 17 April 2024 | 11:20 WIB

Pj Gubernur Kalbar Sidak Pegawai Usai Libur Lebaran

Selasa, 16 April 2024 | 09:12 WIB

Warga Ngabang Keluhkan Tarif PDAM Naik Drastis

Senin, 15 April 2024 | 14:30 WIB

Polres Sintang Cegah Praktik Kecurangan di SPBU

Selasa, 9 April 2024 | 09:27 WIB

Ismail Jadi Pj Bupati Mempawah, Gantikan Herlina

Minggu, 7 April 2024 | 11:15 WIB
X