Dianggap Sukses Tangani Covid-19, Lima Daerah Ini Dipuji Gubernur

- Senin, 27 April 2020 | 13:33 WIB
Gubernur Kaltim, Sutarmidji
Gubernur Kaltim, Sutarmidji

PONTIANAK- Gubernur Kalimantan Barat (Kalbar) Sutarmidji berharap kepala daerah kabupaten/kota lebih fokus menangani dampak Covid-19 terhadap masyarakat masing-masing.

Selain fokus menangani pasien yang sudah terpapar atau sedang dirawat akibat Covid-19, yang tak kalah penting menurutnya adalah bagaimana menjaga kondisi masyarakat yang terdampak secara ekonomi.

Untuk menangani dampak Covid-19 secara luas, masing-masing daerah bisa berinovasi sesuai potensi yang ada. “Ayo kepala daerah, terima kasih, saya lihat Landak bagus, Sanggau sudah sangat bagus, Singkawang bagus, Sekadau bagus, Bengkayang bagus dalam menangani masalah kasus Covid-19, maupun masalah kebutuhan masyarakat,” ungkapnya seperti diberitakan Pontianakpost.co.id.

Sinergitas antara pemerintah daerah, TNI dan Polri dinilai penting. Terutama agar Kalbar bisa menangani pandemi Covid-19 dengan baik, sekaligus masyarakat yang terdampak juga bisa ditangani.

“Saya harap ini bisa ditangani dengan baik, berbagi tugas lah antara bupati dan wakil bupati, wali kota dan wakilnya, tidak saatnya kita berbicara politik, bukan masanya,” katanya.

Ia bersyukur provinsi ini memiliki dua bupati yang bergelar dokter. Dengan demikian mereka bisa menangani masyarakatnya masing-masing dengan baik. “Jangan mengambil keputusan sendiri-sendiri harus selaras dengan pusat, karena jika tidak nanti akan menambah kesulitan,” pesannya. (bar)

Editor: izak-Indra Zakaria

Rekomendasi

Terkini

Polres Landak Fokus Pencegahan Aktivitas PETI

Rabu, 24 April 2024 | 11:30 WIB

Erlina Optimis Mempawah Semakin Maju

Senin, 22 April 2024 | 09:15 WIB
X