Jangan Terpengaruh Kabar Bohong..!! Belum Ada Penutupan Pasar di Sintang

- Sabtu, 28 Maret 2020 | 11:56 WIB
PANTAU: Wakil Bupati Sintang Askiman dan kepala Disperindagkop dan UKM Sintang pimpin pemantauan pasar untuk memastikan ketersediaan sembako dan pangan.
PANTAU: Wakil Bupati Sintang Askiman dan kepala Disperindagkop dan UKM Sintang pimpin pemantauan pasar untuk memastikan ketersediaan sembako dan pangan.

SINTANG-Tersebarnya kabar bohong atau hoax terkait dengan penutupan pusat perbelanjaan dan perdagangan di Kabupaten Sintang membuat Dinas Perindustrian, Perdagangan, Koperasi dan UMKM (Disperindagkop) Sintang melakukan klarifikasi.

Informasi yang beredar tersebut berisikan pusat perbelanjaan dan perdagangan di Kabupaten Sintang ditutup atau dihentikan sementara waktu. Lantaran sebagai upaya pemerintah dalam melakukan pencegahan penyebaran virus Corona atau Covid-19 di kabupaten itu. Kepala Dinas Perindustrian, Perdagangan, Koperasi dan UMKM (Disperindagkop) Sintang, H Sudirman menepis ihwal tersebut. 

Dengan tegas, dia menyatakan bahwa pemerintah tidak ada mengeluarkan edaran untuk pelaku usaha agar menutup usahanya selama penanganan Covid-19.

“Jadi, ada isu yang menyebutkan tempat usaha atau usaha perdagangan seperti toko, sub agen, toko grosir, dan toko modern ,dan pusat perbelanjaan di Kabupaten Sintang ditutup mulai besok. Itu berita bohong atau hoaks!,” tegas KadisperindagKop dan UKM Sintang, Sudirman, seperti diberitakan Pontianakpost.co.id.(fds)

Editor: izak-Indra Zakaria

Rekomendasi

Terkini

X